rss

Kamis, 06 Agustus 2009

Misterius "Tak Gendong"

Lagu "Tak Gendong" yang unik dan nyentrik ini membuat banyak anak kecil cepat hafal dan sering menirukan lagu itu. Akibatnya, orang tua merekapun ikut-ikutan penasaran dan akhirnya menyukai lagi itu. RBT Mbah Surip pun laris manis, apalagi video klipnya sering di putar di TV. Kelarisan RBT "Tak Gendong" disebut-sebut mengandung pemasukan Rp. 9 Miliar dan Mbah Surip pun kebagian royalti hingga Rp. 4,5 Miliar. Meski terkenal, Mbah Surip yang lahir 5 May 1949 di Mojokerto, Jawa Timur tetap menjadi kakek 4 cucu yang Misterius.

Kemisteriusannya tampak dari setiap wawancara Mbah Surip selalu bicara berbeda-beda, contohnya lagu "Tak Gendong" diakuinya diciptakan diakhir tahun 1980-an saat bekerja di Amerika Serikat. Namun disisi lain Mbah Surip pernah mengakui lagu itu diciptakan saat ngamen di Bulungan, Jakarta Selatan. Mbah Surip juga pernah mengaku menciptakan lagu itu saat meninabobokan anak penyanyi dagdut Johny Iskandar. Mana yang benar, masih misterius. Misteri Mbah Surip juga bisa dilihat dari pengakuannya yang pernah bersekolah di luar negeri. Mbah Surip mengaku bertitel Drs dan lulusan luar negri dengan titel MBA. Namun saat di tanyai lulusan Universitas mana, Mbah Surip hanya menjawab dengan tawa khasnya "ha..ha..ha.."

Begitu juga dengan Jargon Mbah Surip "I Love You Full" arti Jargon itu pernah di tanyakan ke dirinya dan Mbah Surip kalau artinya "aku cinta kamu bodoh". Mbah Surip memang pernah mengaku kalau dirinya belajar salah, bukan belajar benar seperti yang orang-orang lakukan. Pengakuan nyentrik Mbah Surip yang naik ojek untuk mengejar jadwal show, juga termasuk keinginannya membei helikopter dan berduet dengan Manohara. Mbah surip kini telah tiada, meski ketenaran yang di nikmatinya baru seumur jagung, Mbah Surip telah menjadi sebagian dari sejarah budaya pop indonesia "I Love You Full" Mbah Surip.

sumber : pekanbaru pos
Postingan Terkait Lainnya :


Widget by Astaqauliyah.Com

10 komentar:

MAHA KARYA on 6 Agustus 2009 pukul 09.27 mengatakan...

good info tapi sayang ya dia kan baru aja meluncur di dunia terkenal eh malah meninggal nite post kunjungan balik ya heheh

iyoy on 6 Agustus 2009 pukul 09.29 mengatakan...

Pertamax,
Wew jadi binun, mna yg bener tuh...

Wong Ganteng on 6 Agustus 2009 pukul 09.44 mengatakan...

Dunia ini diciptakan dengan berpasang-pasangan. Ada PANAS ada DINGIN. Ada PRIA ada WANITA, dll. Dan tak lupa, ada HIDUP juga ada MATI. Justru disitulah hidup ini menjadi seimbang. Setiap yang bernyawa pasti akan merasakan mati, "Kullu Nafsin Dzaaiqotul Mauts". Yang jadi pertanyaan kita adalah kapan kita MATI, dan bagaimana cara kita MATI???
Mudah2an kita MATI dlm keadaan KHUSNUL KHOTIMAH. Amin...!!!

NdyTeeN on 6 Agustus 2009 pukul 10.43 mengatakan...

wakwakwakw ada2 aja postingnya

keep nice posting broo

otto on 6 Agustus 2009 pukul 10.46 mengatakan...

wah kasihan yaw mbah surip he he

mini-tripod on 6 Agustus 2009 pukul 10.47 mengatakan...

bukan mbah surip namanya kalo gak nyentrik, ya to!!!

April on 6 Agustus 2009 pukul 10.51 mengatakan...

Semisterius apapun mbah surip..pokoknya " I LOVE U FULL " HA...HA...HA.. nice posting sob...

AnJeLaNeT Palangkaraya on 6 Agustus 2009 pukul 11.59 mengatakan...

condolence over death "Mbah Surip".

Kindly related My Post :
Google Chrome 3.0.195.1 - Installer Offline
Mozilla Firefox 3.5.1
Design Mozilla Firefox 4
Dangerous Rift in Firefox 3.5
Firefox 3 Spectacular, 8 Million Downloads in 24 Hours
Google Chrome 3.0.195.1 Juli 2009
Safari 4, The Faster Browser

Kamil Syamlan on 6 Agustus 2009 pukul 12.57 mengatakan...

Beritanya juga sudah sampe ke Luar Negeri (CNN)

http://kamilsyamlan.blogspot.com/2009/08/berita-meninggalnya-mbah-surip-sampai.html

akhatam on 6 Agustus 2009 pukul 15.02 mengatakan...

wah ternyata lagu tak gendong misterius ya... hehehe


Posting Komentar

Buku Tamu BRO


ShoutMix chat widget

MEMBER